Data menyebutkan, 57% orang mengatakan tidak akan merekomendasikan bisnis yang tidak mempunyai website.
Parameter keberhasilan sebuah bisnis dapat dilihat dari banyaknya konsumen yang setia pada produk yang ditawarkan, semakin banyak konsumen yang menggunakan produk atau jasa yang kamu tawarkan, bisa diartikan bahwa bisnis kamu dapat diterima oleh pasar.
Namun bagaimana bisnis mau berhasil kalau konsumen sendiri saja tidak mau merekomendasikan ke orang lain?
Kuncinya ada pada sebuah website. Adanya website ternyata menjadi potensi yang sangat besar untuk bisnis dapat berkembang, bahkan website sendiri menjadi senjata ampuh media promosi bisnis.
Keuntungan Membuat Website untuk Jualan
Memiliki Identitas Khusus di Mata Konsumen
Sebuah bisnis yang mempunyai website akan memunculkan identitas tersendiri di mata para konsumen, selain itu juga akan meningkatkan kepercayaan dan kualitas terhadap sebuah bisnis.
Lebih Mudah Menargetkan Audiens
Data yang muncul pada sebuah website akan menampilkan target audiens konsumen kamu, sehingga kamu dapat menciptakan konten yang relevan sesuai data audiens tersebut.
Tingkat Konversi Tinggi
Konversi yang tinggi pada sebuah website dapat menjadi tolak ukur keberhasilan sebuah bisnis, karena berarti kamu telah berhasil mengajak calon pembeli untuk mengisi formulir atau melakukan pembelian.
Tips Membuat Website yang Efektif
Visual & Layout yang Menarik
Website menjadi jendela utama kamu dalam memperkenalkan bisnis kepada konsumen, dan hal pertama yang akan dilihat adalah design dan layout. Menampilkan desain dengan penggunaan warna dan typography yang powerful menjadi kunci efektif agar konsumen kembali datang ke website kamu.
Menampilkan Konten dan Copywriting yang Menjual
Content dan copywriting dalam website bagaikan ratu dan raja di dunia online marketing. Bahkan strategi bisnis yang sudah diciptakan dengan baik, akan hancur begitu saja tanpa adanya content dan copywriting yang menjual, sehingga kedua hal ini menjadi kunci untuk menggait dan merebut atensi konsumen.
Rahasianya adalah dengan memposisikan diri kita sebagai konsumen, sehingga konten atau tulisan yang kita buat dapat dengan mudah ditangkap dan relevan dengan konsumen.
Menjawab Segala Keresahan Konsumen
Website yang baik adalah yang dapat menjawab segala pertanyaan dan keresahan konsumen. Hal ini dapat mudah kamu tangani dengan teknik copywriting, salah satunya yaitu dengan memakai formula (FAB) feature-advantage-benefit.
Dengan memakai formula ini, akan membuat kamu lebih fokus kepada pelanggan, serta jangan lupa hias dengan kata yang persuasif sehingga pesan yang diberikan dapat lebih efektif.
Website Responsif & Mobile-Friendly
Memiliki website yang responsif dan mobile-friendly menjadi spesifikasi wajib yang dimiliki website saat ini, karena terdapat banyak manfaat yang dirasakan saat sudah memenuhi kedua hal tersebut, contohnya pengunjung dapat lebih berlama-lama di website kamu, bahkan dapat meningkatkan peringkat di mesin pencari.
Desain yang responsif juga akan menawarkan pengalaman pengguna yang jauh lebih baik, sehingga dapat membantu meyakinkan konsumen untuk percaya kepada bisnis yang kamu tawarkan.
Jangan Lupakan Call to Action
Setiap halaman website wajib memiliki CTA yang mengarahkan pengunjung atas apa yang mereka perlu lakukan. CTA yang diberikan juga harus singkat, jelas, dan menarik.
Berikut beberapa tips membuat CTA, yaitu, pilih kata kerja perintah yang kuat, gunakan kata-kata yang memancing emosi, manfaatkan FOMO (Tawarkan promo), dan buatlah kalimat yang persuasif.
Nah buat kamu yang udah pengen banget bikin website buat jualan tapi nggak tau cara bikinnya gimana, E-Course ‘Jago Bikin Website’ jadi solusi yang tepat!
Buat kamu yang masih awam sama website tenang aja, karena cuma dalam 3 hari aja kamu udah bisa bikin website tanpa perlu ngoding, bahkan buatnya pun semudah bikin slide presentasi lho!
Ada penawaran spesial juga nih buat kamu, cukup dengan sekali bayar Rp 349.000 aja, kamu udah bisa akses e-course seumur hidup.
Dengan biaya yang minimalis, kamu udah bisa bawa pulang ilmu yang fantastis, di coaching langsung pula sama pakar dan praktisi yang udah berpengalaman.
Tunggu apalagi, tinggal selangkah lagi untuk bikin bisnis kamu jadi profesional tanpa perlu mahal! Yuk langsung daftar dengan klik link disini Daftar Jago Bikin Website